Menjalankan bekerja dari rumah (work from home) menjadi hal yang lumrah dilakukan sejak pandemi COVID-19 melanda dunia global, termasuk juga di Indonesia. Dampak dari virus ini juga terasa di berbagai sektor industri dan juga bagi seluruh lapisan manusia. Beberapa perusahaan terpaksa untuk menutup beberapa gerainya, memutuskan beberapa karyawan untuk berhenti dan menunda pekerjaan yang mungkin sudah direncanakan untuk dijalankan. Hal ini tentunya membuat perputaran ekonomi di seluruh dunia menjadi kacau dan menurun tajam. Untuk menekan penyebaran virus lebih besar maka dilakukan wfh atau bekerja dari rumah.
Banyak orang yang bekerja di rumah dengan menyelesaikan pekerjaan yang terasa lebih efektif tanpa menghabiskan waktu di perjalanan ke kantor, yang istilahnya WFH atau work from home. Pandemi merubah cara bekerja sehingga banyak ke arah teknologi digital. Keuntungan bekerja dari rumah (work from home) adalah anda bisa lebih fleksibel dan efisien dalam menyelesaikan pekerjaan. Biasanya Anda yang memerlukan waktu selama 8 jam atau lebih di kantor, kini Anda bisa saja memangkasnya. Pemangkasan waktu bekerja itu harus selaras dengan kinerja yang Anda berikan.
Tips Bekerja Di Rumah Biar Maksimal
Walaupun bekerja di rumah tentunya perlu menggunakan cara profesional dan perlu kedesiplinan yang sama seperti bekerja di kantor. Jaga Komunikasi jangan menjadikan alasan kerja dari rumah dalam masa pandemi ini sebagai alasan untuk tidak atau jarang berkomunikasi dengan atasan maupun kolega anda di tempat kerja.
Kunci dari efektifnya kerja dari rumah adalah dengan menjaga komunikasi anda dengan atasan maupun kolega Anda. Dengan begitu atasan Anda tidak akan mengejar-ngejar anda karena anda telah mengkomunikasikan pekerjaan maupun hasil pekerjaan anda secara jelas. Kedepannya atasan Anda juga Anda sendiri akan merasa aman dan terlihat dalam pekerjaan yang sedang dikerjakan. Komunikasi juga sangat penting dilakukan secara reguler untuk membuat Anda merasa ditemani serta tidak melakukan pekerjaan Anda secara sendirian saat kerja dari rumah.
Beberapa tips buat anda bekerja untuk lebih baik yang akan membantu anda menjaga bos danpelanggan Anda senang.
Pilih Laptop atau Komputer Yang Mumpuni
Tidak seperti orang – orang yang semakin mengandalkan laptop atau PC kantor, lebih banyak pekerjaan yang dapat dicapai dengan menggunakan PC pribadi daripada laptop. Keduanya efektif dalam mendukung kegiatan bekerja. Desktop umumnya memiliki kinerja yang lebih baik dan keterandalan daripada notebook. Namun, PC memiliki kelemahan dalam hal tidak bisa mobilitas di mana saja. Meskipun leptop mungkin kurang kuat dari PC, laptop memiliki bentuk yang sederhana, lebih ringan, terjangkau dan beragam juga.
Gunakan Aplikasi Untuk Mengatur Jadwal
Kerena bekerja di rumah, kemampuan buat mengawasi atau membimbing orang lain dan menyelesaikan tugas berdasarkan prioritas akan terbatas dan anda mungkin berjuang dengan jadwal waktu atau dateline. Dapat dipertimbangkan menggunakan software buat mengatur jadwal anda menggunakan benar, kamu bisa memanfaatkan aplikasi yang membantu kamu mengatur jadwal dengan benar seperti : Google calendar atau Outlook calendar. Ada janji dengan klien atau rekan kerja atau hal mendesak lainnya, bisa dilakukan dari jarak jauh, seperti melalui platform Zoom, Google Meet, Google Hangout atau Skype Zoom Meeting. Suatu software yang bisa membantu pengingat skedul dan media komunikasi yang bermanfaat bagi sebuah perusahaan dan kita yang wfh.
Buat Desain Meja Kerja Senyaman Mungkin
Mendesain meja bukan hanya masalah teknis penting, tetapi tempat kerja yang bersih dan nyaman baik untuk meningkatkan semangat. Pilihlan meja dan tempat duduk serta tempat di rumah yang nyaman sehingga kita dapat bekerja dengan konsentrasi tanpa gangguan, yang terkadang membutuhkan tatap muka secara online. meja standar orang Indonesia tidak lebih dari 75 cm dan paling rendah 72,5 cm. Agar meja kerja makin nyaman, jangan menaruh terlalu banyak aksesori. Selain akan membuat sempit, hal ini juga akan membuat meja kerja tampak kurang rapi.
Selain meja, pilihlah kursi yang tepat dengan kaki kursi yang fleksibel yang memudahkan kamu untuk bergerak. Alas kursinya pun perlu diperhatikan. Sebaiknya pilih kursi dengan alas busa atau jaring-jaring. Sandaran kursi harus setinggi garis pinggul pada bagian bawahnya dan bagian atasnya tidak melebihi tepi bawah ujung tulang belikat. Semakin tinggi kursi ( hingga kepala terbenam) tidak masalah. Selain itu, sandaran kursi juga sebaiknya yang fleksibel. Pada saat posisi sandaran maksimal, gerakannya bisa disesuaikan hingga 10 derajat kemiringannya. Sandaran tangan pada kursi juga menjadi bagian yang harus kamu perhatikan. Akan lebih baik jika kamu memilih kursi yang bisa diatur ketinggian sandaran lengannya. Bekerja di rumah mungkin baru bagi sebagian dari kamu sehingga membutuhkan penyesuaian.
Kebutuhan Penunjang Wfh : Sewa Printer Untuk WFH
Nah kalau sudah bekerja dengan nyaman di rumah, terkadang membutuhkan print atau output untuk laporan, daripada kita harus keluar rumah untuk menggunakan jasa print atau fotocopy, kita dapat sewa printer sehingga tidak perlu membeli, lebih praktis dan hemat, dan hasil copy dapat kita kirimkan dengan menggunakan jasa kurir online yang banyak tersedia, praktis dan tidak butuh biaya besar
Selain printer kami juga menyediakan mesin fotocopy portable yang membutuhkan jumlah print atau copy lebih banyak dibanding pinter
Printer dan mesin fotokopi portable yang multifungsi sudah bisa copy, print, dan scan, harga mulai dari Rp 350.000 per bulan sudah termasuk free copy 1.0000 lembar, masih butuh yang printer warna, ada juga yang sampai ukuran A3 warna, komplit tersedia, kontak kami untuk order